Potret Penampakan Pramugari Tenteng Koper Jalan Kaki di Bandara Soetta
Monday, November 9, 2020
Edit
![]() |
Pramugari jalan kaki menuju Bandara Soetta imbas macet jelang kedatangan Habib Rizieq, Selasa (10/11/2020). (Ist) |
Rancah.id - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq pulang ke Indonesia dan dijadwalkan mendarat di Bandara Soekarno-Hatta pada Selasa (10/11/2020) pagi. Kepulangan Habib Rizieq mengakibatkan arus lalu lintas mengarah bandara macet karena banyaknya simpatisan yang hendak menjemputnya.
Akibat kemacetan tersebut, di media sosial,
beredar foto pramugari jalan kaki tampak membawa
koper di sekitar bandara.
Berdasarkan pantauan di lokasi, area di sekitar Bandara Soetta macet. Massa simpatisan yang menyambut kepulangan Habib Rizieq berjalan kaki.
Massa pun terus mengalir ke Bandara Soetta sejak semalam
hingga pagi ini.
Sebelumnya dilaporkan macet juga terjadi di dalam tol menuju
Bandara. Kepadatan terus bertambah seiring semakin banyaknya massa yang ingin
menyambut kedatangan Habib Rizieq.
Sebelumnya dikabarkan Habib Rizieq akan mendarat di Terminal
III sekira pukul 09.00 WIB. Selepas itu ia akan bertolak ke rumahnya di
Petamburan, Jakarta.